Cara Meningkatkan jumlah Pengunjung ke Blog Kita

   Dalam postingan kali ini Temukan cara akan berbagi Ilmu tentang cara meningkatkan jumlah pengunjung atau traffic ke blog kita. Sebenarnya banyak cara yang dimiliki oleh para blogger yang sudah profesional dalam meningkatkan jumlah atau traffic pengunjung blog, akan tetapi tidak semua blogger profesional ingin berbagi ilmu dengan blogger pemula.
  Oleh karena itu Temukan Cara dengan sedikit pengetahuan akan berbagi ilmu tentang Cara meningkatkan jumlah pengunjung ke blog kita. Hal ini bertujuan untuk kemajuan para penggemar blog. Untuk mempersingkat waktu langsung saja saya jelaskan caranya berikut ini:

   Cara Meningkatkan Jumlah Pengunjung ke Blog Kita :

1. Pertama anda pilih tema atau topik blog anda yang sering di butuhkan/ dicarai banyak orang.
    Misalnya saja seperti hobi, pelajaran sekolah, pekerjaan atau yang lainnya. intinya yang unik, informatif dan di butuhkan orang.
2. Buatlah postingan yang asli dan berkualitas jangna copy paste.
   Buatlah isti postingan semenarik mungkin, berkualitas jangan copy paste. Dengan postingan yang berkualitas maka tidka mustahil lagi kalau pengunjug ke blog kita akan meningkat.

3. Usahakan selalu Update postingan.
    Dengan cara mengupdate/ membuat postingan baru secara rutin, misal saja 1 hari 1 postingan, 2 hari 1 postingan atau seminggu sekali kita posting. Secara otomatis statistik blog akan mengalami peningkatan.

4. Buatlah design dan layout blog yang menarik.
     Cari theme yang menarik, yang sesuai dengan karateristik blog anda, serta nyaman untuk dibaca pengunjung. Tambahkanlah widget yang penting-penting saja. Apabila terlalu banyak dapat menyebabkan loading lama, dan dapat menyebabkan orang akan malas membuka blog kita karena loading yang lama.

5. Pelajari statistik blog anda.
    Dengan cara melihat pada menu dashboard blog anda, perhatikan pada keyword/ kata kunci, link dan topik apa saja yang dapat membuat pengunjung datang ke blog anda dan artikel mana saja yang tidak disukai oleh pembaca. Kemudian lakukanlah evaluasai untuk membuat artikel berikutnya yang di senangi oleh pengunjung sehinnga jumlah pengunjung akan meningkat.

6. Pada Akhir postingan ajak pengunjung untuk berkomentar.
    Usahakan setiap menulis artikel, anda akhiri dengan suatu ajakan atau pertanyaan yang mengundang pengunjung untuk berkomentar atau bertukar pendapat. Setiap ada yang berkomentar, usahakan untuk menjawab komentarnya, ini supaya pengunjung merasa di hargai dan di hormati.

7. Carilah backlink sebanyak mungkin.
    Carilah baclik pada blog lain yang memiliki topik yang sama dengan blog anda .Akan lebih bagus jika mendapatkan backlink dari blog yang memiliki pagerank tinggi. Bagi blogger pemula silahkan anda pelajari DISINI; cara mudah mudah mencari backlink.

   Demikian postingan yang dapat Temukan Cara sampaikan tentang bagaimana cara meningkatkan jumlah pengunjung ke blog. Semoga dapat bermanfaat buat anda semua. Apakah anda punya cara yang lain yang mungkin lebih mudah dan efektif? jika punya silahkan tambahkan pada kotak komentar.

Komentar